Home / KABARKINI

Senin, 28 Juli 2025 - 20:15 WIB

Rumah Kompleks TNI AL Terbakar, Satu Korban Terluka

Surabaya, kabar fokus.id

Sebuah rumah di komplek perumahan TNI AL atau angkatan laut di Kelurahan Ujung, Kecamatan Semampir Surabaya terbakar pada senin pagi 28/07/25. Akibat peristiwa ini seorang anak pemilik rumah menderita luka bakar dan dilarikan ke rumah sakit.

Sebelumnya api berkobar di rumah warga bernama Darwanto di jalan wonosari besar blok k-2, kompleks perumahan TNI AL, Kelurahan ujung, Kecamatan Semampir Surabaya.

Rumah seluas 5 kali 7 meter persegi itu hangus dilalap api. Akibatnya, menurut informasi dari petugas damkar, seorang anak pemilik rumah menderita luka bakar sekitar 20 persen. Korban kemudian dilarikan ke rumah sakit terdekat.

Baca Juga  Pria Terjun ke Sungai Jagir, Ditemukan Tewas

Petugas pemadam kebakaran kota surabaya yang menerima laporan, langsung mengerahkan 11 unit mobil damkar ke lokasi.

Menurut kepala bidang pemadaman dinas pemadam kebakaran dan penyelamatan kota surabaya, Wasis Sutikno, api diduga berasal dari korsleting alat pemutus arus listrik atau mcb yang terlalu panas.

Percikan api lalu menyulut ke bahan mudah terbakar seperti sofa dan pakaian. Sehingga api dengan cepat membesar dan menghanguskan seisi rumah.

Baca Juga  Polda Jatim Bongkar Enam Kasus TPPU Narkoba, Sita Aset Rp30,1 Miliar

Petugas damkar berupaya keras menjinakkan api agar tidak merambat ke rumah warga lainnya. Api akhirnya api dapat dipadamkan setelah petugas damkar berjibaku selama hampir satu jam.

Personil TNI AL juga bahu membahu mengevakuasi perabotan rumah dan barang berharga yang luput dari kobaran api. Akibat kebakaran ini kerugian materil ditaksir mencapai ratusan juta rupiah. (Anz)

Share :

Baca Juga

KABARKINI

Khofifah Tekankan Koperasi Merah Putih dan UMKM Adalah Mitra, Bukan Bersaing

KABARKINI

Pemprov Jatim Gelar Salat Gaib untuk Affan Kurniawan

KABARKINI

Sambut Hari bhayangkara, Polres Gresik gelar donor darah dan pembagian kacamata gratis

KABARKINI

Musibah Ponpes Al Khoziny: Evakuasi Korban Terkendala Rapuhnya Bangunan

KABARKINI

Khofifah Tiba di Mapolda Jatim Lewat Jalan Tidak Biasa

KABARKINI

Legislatif Soroti 17 Kabupaten/Kota di Jatim, yang Masih Berkutat di Garis Kemiskinan

KABARKINI

Ammar Zoni Diduga Tetap Nekat Edarkan Narkoba di Rutan Salemba

KABARKINI

Rencana Ada Demo Pajak Kendaraan, Khofifah: Aku Fokus Kerja