Home / RAGAM KABAR

Senin, 7 Juli 2025 - 14:07 WIB

Kejar Layanan Maksimal, Gresik Terima Hibah 35 GPS Tracker Ambulan

Gresik, kabarfokus.id

Pemerintah Kabupaten Gresik menerima hibah 35 perangkat GPS Tracker untuk ambulans dari PT Vastel Telematika Integrasi. Program Corporate Social Responsibility (CSR) ini bertujuan mendukung peningkatan layanan kedaruratan kesehatan di wilayah Kabupaten Gresik.

Kegiatan serah terima dilaksanakan pada hari Senin (7/7/25), bertempat di Kantor Pemkab Gresik.

Adapun rincian hibah tersebut mencakup:

– 30 unit GPS untuk ambulans di puskesmas se-Kabupaten Gresik

– 2 unit GPS untuk ambulans RSUD Ibnu Sina dan RSUD Gresik Sehati

– 1 unit GPS untuk ambulans Dokkes Polres Gresik

– 1 unit GPS untuk ambulans PMI Gresik

– 1 unit GPS untuk ambulans PSC 119 Dinas Kesehatan Gresik

Penyerahan dilakukan secara simbolis oleh Direktur Operasional PT Vastel Telematika Integrasi, Ferdy Tanujaya, kepada Wakil Bupati Gresik, Asluchul Alif. Kegiatan ini turut dihadiri oleh jajaran perangkat daerah terkait, seperti Dinas Kesehatan, Dinas Komunikasi dan Informatika, dan sejumlah mitra layanan kesehatan.

Baca Juga  Kolaborasi RLD dan Indosat: Mengubah Wajah Usaha Mikro Menjadi Kekuatan Ekonomi Melek Teknologi

Wakil Bupati Gresik, Asluchul Alif, menyampaikan apresiasi atas kontribusi PT Vastel. Ia juga menekankan pentingnya pemanfaatan teknologi digital dalam sistem layanan darurat.

“GPS Tracker ini akan memperkuat sistem respons cepat dalam layanan ambulans. Kami berharap dengan pemasangan GPS Tracker pada 35 ambulans ini, penanganan gawat darurat yang membutuhkan fasilitas ambulans di kabupaten gresik ini dapat lebih cepat dan efektif,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Gresik, dr. Mukhibatul Khusnah, mengatakan 35 unit ambulans ini akan sangat mendukung. Mulai dari Puskesmas, rumah sakit daerah, hingga layanan kedaruratan lintas sektor.

Baca Juga  Lintrik: Mengangkat Budaya Dan Tradisi Moral Banyuwangi Lewat Film

“Dengan pemasangan GPS Tracker ini, penanganan kedaruratan dapat dilakukan lebih cepat dan terintegrasi melalui Command Center. Posisi ambulans yang dapat dilacak secara real-time akan membuat pelayanan darurat menjadi lebih tepat sasaran dan efisien,” imbuh dr. Khusnah.

Direktur Operasional PT Vastel, Ferdy Tanujaya, menegaskan bahwa hibah ini merupakan bentuk kepedulian perusahaan terhadap keselamatan dan pelayanan publik.

“Kami sangat mendukung upaya digitalisasi yang dilakukan Pemkab Gresik, khususnya di bidang layanan kesehatan. Semoga alat GPS ini bisa membantu ambulans bergerak lebih cepat, tepat, dan responsif saat dibutuhkan,” ujar Vastel

(antokzuhud)

Share :

Baca Juga

RAGAM KABAR

Kodim 0825 Banyuwangi Sabet 3 Penghargaan Nasional di TMMD 125, Buktikan Sinergi TNI dan Masyarakat

RAGAM KABAR

Resolusi Tahun 2026: Tips Agar Resolusi Tidak Hanya Sekedar Wacana Saja

RAGAM KABAR

Jembatan Joko Sukoyo, Ketika Cinta Masyarakat Mengukir Nama di Jantung Desa

RAGAM KABAR

Mencicipi Nikmatnya 9 Sajian Nusantara di Kokoon Hotel Surabaya

RAGAM KABAR

Atasi Krisis di Wilayah Bencana, Tim Tanggap Bencana Unair Pasang Instalasi Filter Air

RAGAM KABAR

Jagongan RLD: Platform Digital Layaknya Pedang Bermata Dua

RAGAM KABAR

Sam Legowo dan Panggilan Jiwa Jurnalisme

RAGAM KABAR

New Wisata Wendit Padukan Rekreasi dan Pelestarian Budaya Lokal sebagai Ruang Kolaborasi