Home / RAGAM KABAR

Jumat, 14 November 2025 - 15:02 WIB

Lezatnya Menu Baru Restoran Aston Inn Jemursari, Sajian Pizza Pasta

Nikmatnya Sajian Pizza Pasta Menu Baru Aston Inn Jemursari (Foto: Aston Inn Jemursari)

Surabaya, kabarfokus.id

Saffron Restaurant yang berlokasi di Aston Inn Jemursari Surabaya, Smart Hotel Pertama di Jawa Timur, kembali menghadirkan inovasi kuliner terbaru yang siap menggugah selera para tamu. Pizza Pasta, sajian istimewa yang memadukan cita rasa creamy, cheesy, dan gurih dalam satu hidangan unik.

Tamu dapat menikmati sensasi baru dari perpaduan pasta kenyal seperti Penne, Fettuccine, atau Spaghetti yang disajikan dengan Creamy Cheese Sauce, ditambah potongan sosis daging, bawang bombay cincang, dan bahan pilihan lainnya, dengan harga Rp 65.000 per porsi.

Baca Juga  ID FOOD Gerak Cepat! Bahan Kebutuhan Pokok Disalurkan untuk Korban Banjir Aceh dan Sumatra

Yang membuat menu ini berbeda adalah adonan pizza yang dibentuk menyerupai mangkuk, menciptakan tampilan yang unik sekaligus bisa dimakan seluruhnya. Adonan tersebut dipanggang sempurna hingga renyah di luar dan lembut di dalam, lalu disajikan bersama saus tartar yang creamy dan segar, menjadikannya pilihan yang menarik baik untuk santapan siang, malam, maupun sharing bersama keluarga dan rekan kerja.

“Kami ingin menghadirkan sesuatu yang tidak hanya lezat, tetapi juga memiliki visual appeal yang menarik dan Instagramable. Pizza Pasta adalah hasil eksplorasi kami untuk menyatukan dua menu favorit tamu yani pizza dan pasta, dalam satu hidangan unik yang kaya rasa,” Ujar Prabowo Kusminarno selaku Executive Chef dari Smart Hotel Pertama di Jawa Timur ini.

Baca Juga  Kabupaten Lamongan Pemenang Indolivestock Innovation Awards 2025

Menu baru ini telah mendapat sambutan positif dari para tamu. Salah satu pengunjung Saffron Restaurant.

“Rasanya creamy, gurih, dan unik banget! Konsep pizzanya yang jadi mangkuk itu keren, jadi seru buat difoto dan dimakan. Anak-anak saya juga suka banget.” Ujar Pengunjung

Dengan konsep smart casual dining, Saffron Restaurant Aston Inn Jemursari terus berinovasi menghadirkan pengalaman kuliner modern yang menggoda selera dan cocok bagi semua, baik tamu hotel maupun pengunjung umum yang ingin menikmati suasana nyaman dengan menu kekinian. (AZ)

Share :

Baca Juga

RAGAM KABAR

Polemik Dugaan konflik Manajemen dan Pedagang Pasar Atum Surabaya, Ternyata Hanya Kesalahpahaman Biasa

RAGAM KABAR

Hidupkan Kembali Pesona Damar Kurung Lewat Kelas Seni Tradisional

RAGAM KABAR

Kontes Joko Roro Cilik: Berlomba Menjadi Duta Pelindung Budaya dan Penjelajah Wisata

RAGAM KABAR

Hampers Hotel Kokoon Jadi Favorit Masyarakat Untuk Berbagi Kado Natal

RAGAM KABAR

Jay idzes Berikan Jerseynya ke Suporter Timnas Yang Meninggal

RAGAM KABAR

MPLS SMKN 2 Bangkalan, Siswa Kampanyekan Tolak Judol dan Pinjol

RAGAM KABAR

UIMA Dukung “Semarak Tari Ratoh Jaroe” dan Pementasan Teater Musikal Keumalahayati dengan Layanan Medis Siaga Penuh

RAGAM KABAR

Tanpa Bebani APBN, Unair Sukses Bangun 7 Gedung Baru